Berjuang Hidup Tanpa Sumber Listrik yang Memadai

Memanfaatkan potensi energi berupa sungai yang mengalir dengan bermodalkan peralatan sederhana dan ilmu ala kadarnya warga setempat secara swadaya menciptakan microhydro sebagai sumber listrik mandiri. Sayang, mircohydro memiliki banyak kelemahan, arus sungai yang ada tidak seberapa deras dan bahkan nyaris kering ketika kemarau.
“Jika ada satu saja kerikil yang terselip di pipa microhydro kami, anak saya mesti jalan sejauh 700an meter naik turun bukit untuk membetulkan satu-satunya sumber listrik, tidak peduli sekalipun tengah malam dan hujan deras.” Pak Rasimin (Kepala Dusun Harapan Jaya)
Pengantar.
Di jaman yang serba maju seperti saat ini masih ada saudara kita yang harus berjuang hidup tanpa sumber listrik yang memadai bahkan sekedar untuk pencahayaan.
Dusun Harapan Jaya dan Dusun Panglong berlokasi di Desa Baturaja, Kec. Punduh Pidada, Kab. Pesawaran, Prov. Lampung (Koordinat: -5°43’51”, 105°08’15”). Hingga saat ini kedua dusun tsb. belum mendapat akses listrik dari PLN. Salah satu kendala yang dihadapi adalah medan berat untuk mencapai lokasi, sekitar 20 menit dari balaidesa ditempuh dengan motor melintasi jalanan yang curam, sempit, dan licin.

Butuh Listrik
Dusun Panglong, Desa Baturaja membutuhkan listrik.

Namun Ramah Lingkungan
Listrik yang layak namun ramah lingkungan.

Panel Surya Sebagai Solusi.
Tim Stapala menemukan bahwa menurut Peta Potensi Energi Surya Indonesia yang diterbitkan oleh Kementerian ESDM RI wilayah Pesawaran memiliki potensi energi surya yang potensial.
LTSHE adalah satu set panel surya portable lengkap dengan lampu. Dari mulai pemasangan, penggunaan, hingga perawatan dapat dilakukan dengan sederhana.
Dengan tagar #NyalakanIndonesiaku Stapala mengajak #OrangBaik di manapun berada untuk turut membantu warga dusun mendapat sumber listrik yang lebih layak dari energi terbarukan sehingga ramah lingkungan, berupa Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE).



Set Panel Surya untuk Dusun Panglong.
Tercatat ada 107 rumah dan 2 musholla yang perlu dibantu. Perkiraan dana yang dibutuhkan adalah sebesar Rp 200.000.000,- (dua ratus juta rupiah).
Rp 100.000,-
Merchandise Masker Eksklusif + Gratis Ongkos Kirim
Rp 500.000,-
Merchandise Kaos Eksklusif + Gratis Ongkos Kirim
Rp 1.000.000,-
Merchandise Jaket Eksklusif + Gratis Ongkos Kirim
. . .
Kami dari STAPALA mengajak #OrangBaik di mana pun berada untuk turut berdonasi demi menyalakan Dusun Panglong dan Harapan Jaya dari kegelapan. Nominal donasi bebas, seikhlasnya. Sukarela.
Mengapa Panel Surya?
Set Panel Surya untuk mendukung #NyalakanIndonesia

Ramah
Energi yang ramah lingkungan.

Aman
Dapat diperbaharui.

Matahari
Sumber listrik dari matahari.
#NyalakanIndonesia
STAPALA TRIFECTA


Ketua Dewan Pengurus Nasional STAPALA
“Mungkin mereka telah terbiasa hidup dalam gelap di malam hari. Tetapi, sudah saatnya mereka juga bisa menikmati terang, meski malam telah menjelang. #NyalakanIndonesiaku untuk Dusun Panglong dan Harapan Jaya yang lebih produktif dan sejahtera.”
Nenny 400/SPA/1993

Ketua Umum BPH STAPALA
“Mari bantu terangi dusun panglong dan dusun harapan jaya, sedikit dari anda akan sangat bermakna bagi mereka”
Keret 1023/SPA/2013