Akhirnya STAPALA mengentaskan dahaga gelar selama hampir dua tahun di bidang olahraga kepecintaalaman. Sirojul Abrori, yang akrab di sapa “Saha” mahasiswa semester 4 di PKN STAN berhasil menorehkan prestasi di ajang Lomba Orienteering Tingkat Nasional. Lomba ini diselenggarakan pada 9 April 2016 lalu oleh TNI dalam rangka HUT ke 70 Topografi Angkatan Darat. Perolehan  juara tiga mampu ia raih pada kategori Umum Putra. Sementara atlet lainnya yang mewakili STAPALA yaitu Meiliana, Efrita, dan Lukman berturut-turut hanya mampu  berada di posisi 10, 11 dan 24 pada tiap kategorinya.

Saha mengaku saat awal perlombaan berlangsung, ia mengalami cedera engkel. Namun karena kegigihannya ia mampu melupakan rasa sakitnya dan terus berlari untuk membuktikan hasil latihannya. Menjadi torehan prestasi yang dapat dikatan luar biasa melihat Saha baru berpengalaman mengikuti lomba orienteering sebanyak dua kali. Bagi seniornya, salah satunya adalah Catur yang merupakan mantan orienteer yang pernah menjuarai tidak kurang dari lima ajang, merupakan kebanggaan tersendiri. Misinya untuk mencetak bibit baru di satu-satunya Mapala di STAN tersebut mulai menampakkan hasil.

Bagi kalangan diluar Militer dan Organisasi Pecinta Alam, orienteering masih terdengar asing. Orienteering secara sederhana dapat didefinisikan berlari menuju titik-titik yang telah ditentukan dan tergambar pada peta. Para orienteer dituntut untuk berlari dengan cepat dan mampu bernavigasi dengan bantuan kompas karena adanya batasan waktu. Kini Orienteering mulai populer dan makin diminati sehingga olahraga ini semakin kompetitif. STAPALA telah terlibat di perlombaan ini secara intens sejak 2010 dan mampu berkompetisi dengan tim lain. Berharap kedepannya nanti STAPALA mampu memperkuat atletnya dan banyak berprestasi di berbagai perlombaan bukan hanya orienteering, namun juga di bidang panjat tebing, arung jeram, dan bertema lingkungan. Dengan banyaknya prestasi, maka kampus STAN juga akan  prestasi di bidang non Akademis. Ketua STAPALA secara khusus telah merencanakan untuk menjadi tuan rumah lomba orienteering yang akan diselenggarakan akhir tahun 2016.

 

BPH 2015-2016